Resep Cumi Saus Tiram Selera Mentega, Gurihnya Bikin Nambah

Resep Cumi Saus Tiram Selera Mentega, Gurihnya Bikin Nambah

Cumi saus tiram jadi sajian populer di restoran seafood ataupun warung tenda. Cita rasanya yang khas cocok dengan lidah setiap orang, baik anak-anak hingga orang dewasa sekalipun. Salah satu olahan cumi yang banyak penggemarnya adalah Cumi Saus Tiram Mentega.

Perpaduan antara saus tiram dan mentega menghasilkan cita rasa yang gurih alami. Kini untuk menikmati olahan cumi yang lezat, Anda tak perlu jauh-jauh ke restoran. Dengan resep Cumi Saus Tiram Selera yang istimewa, Anda bisa memasak cumi tanpa harus ribet. Berikut resep lengkapnya.

Resep Cumi Saus Tiram Selera Mentega, Gurihnya Bikin Nambah

Resep Cumi Saus Tiram Selera Mentega

Bahan:

  • 500 gram cumi-cumi (potong-potong sesuai selera)
  • 1 ruas jahe (digeprek)
  • 1 sachet Kobe Saus Tiram Selera
  • 4 siung bawang merah (iris tipis)
  • 2 siung bawang putih (iris tipis)
  • ½ siung bawang bombay (potong kecil-kecil)
  • 8 cabai rawit merah (iris tipis)
  • ½ sendok teh garam
  • ¼ sendok teh gula pasir
  • 3 sendok makan mentega
  • 5 sendok makan saus sambal
  • 3 sendok makan saus tomat
  • 3 tangkai daun bawang

Cara membuat:

  1. Cairkan mentega. Tumis jahe, bawang merah, bawang putih, dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan cabai, garam, gula, dan cumi.
  2. Masak cumi hingga setengah matang.
  3. Tambahkan saus tomat, saus tiram, dan saus sambal. Masak hingga matang.
  4. Matikan kompor. Tabukan daun bawang di atasnya. Sajikan saat masih hangat.

Cita rasa Cumi Saus Tiram Mentega makin sempurna dengan menambahkan Kobe Saus Tiram Selera yang terbuat dari tiram asli berkualitas. Teksturnya yang kental membuat makanan teras lebih lezat dengan sedikit pemakaian Kobe Saus Tiram Selera. Diproses tanpa bahan pengawet dan pewarna tambahan menjadikannya lebih aman dijadikan bumbu masakan setiap hari.

Memasak cumi saus tiram mentega cukup praktis dan bahan-bahannya pun sederhana. Jangan lupa untuk men-stok Kobe Saus Tiram Selera dari Kobe yang gurih alami untuk menyajikan olahan terbaik bagi keluarga tercinta. Dapatkan produk Kobe Saus Tiram Selera di marketplace Tokopedia dan Shopee Kobe Official Store. Kobe Saus Tiram Selera dari Kobe bikin makan tambah istimewa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *